Travelling memang wajib membawa kamera untuk mengabdikan setiap momen yang kamu lakukan dan mungkin tidak akan terulang lagi di masa mendatang. Namun, sebaiknya kamu memahami kamera apa yang paling cocok untuk kamu bawa saat travelling. Beda tujuan travelling dan aktifitas, memerlukan kamera yag berbeda pula. Nah, berikut adalah jenis kamera dan fungsi terbaiknya untuk travelling
1. Kamera Point and Shot
Kamera ini cocok bagi kamu yang baru belajar kamera dan belum memahami pengaturan kamera secara menyeluruh. Kamera ini sering disebut kamera sak digital. Ada dua kelebihan kamera ini yaitu mudah digunakan dan harganya terjangkau.
2. Mirrorless
Jenis kamera yang relatif baru ini salah satu kamera terbaik untuk travelling. Ukurannya yang ringkas membuatmu mudah menentengnya. Kamera ini bahkan bisa masuk ke tas pinggang. Tapi jangan meragukan kemampuannya. Kualitas gambar dan fitur mirrorless setara dengan kamera digital DSLR.
3. DSLR
Kamera DSLR mempunyai kelebihan pilihan lensa yang beragam, mulai dari superwide hingga supertele. Untuk beberapa jenis perjalanan khusus, fungsi kamera DSLR tak bisa digantikan oleh kamera lain. Untuk melakukan pemotretan satwa yang memerlukan lensa super panjang, kamera DSLR tak tergantikan.
4. Action Cam
Bagi kamu yang suka kegiantan ruang seperti touring, diving, snorkeling, hiking, dan lainnya action cam adalah perlatan gambar yang cocok digunakan. Lensa fish eye kamera ini membuat kamera ini bisa digunakan dalam jarak sangat dekat dan latar belakang yang keren tetap terlihat secara penuh. Kelemahan kamera ini adalah hanya bisa dgunakan untuk memotret wide angle. Jadi kamu harus menyediakan kamera lain bila ingin memotret jarak jauh.
Sumber : www.blibli.com
Komentar
Posting Komentar